07-17-2012 08:08 PM
Alhamdulillah, Tim LabVIEW HMI Teknik Elektronika, Jurusan Teknik Elektro, Politeknik Negeri Jakarta berhasil meraih Juara 1 pada even INDUSTRIAL AUTOMATION AND ROBOTIC Contest di ITS Surabaya pada tanggal 13 sd 15 Juli 2012. Terimakasih kepada pihak panitia penyelenggara Teknik Elektro ITS yang telah bekerja secara profesional. Terimakasih juga kepada pihak National Instruments (NI) yang telah mensponsori kegiatan tersebut, sehingga Tim LabVIEW HMI PNJ berhasil membawa pulang hadiah sbRIO untuk kami kembangkan di Lab Elektronika PNJ. Selamat kepada sdr. mahasiswa Moh. Rizki dan sdri Wulan atas kerja kerasnya selama persiapan dan pelaksanaan kontes IARC. Untuk Tim Tetrix Robotic, sdr. Holmi dan sdri Lita, Mei 2013 kita rebut juara 1, Insya Allah, Amien. Kami yakin keberhasilan ini akan memicu semangat adik2 kelasnya untuk lebih cepat berlari.
Juara HMI Programming:
1. PNJ Team (Politeknik Negeri Jakarta) - Moh. Rizki & Wulan
2. Institut Teknologi Sepuluh Nopember tim B
3. Institut Teknologi Sepuluh Nopember tim A
Champion HMI Programming:
1. PNJ Team (Jakarta State Polytechnic) - Moh. Rizki & Wulan
2. Tenth of November Institute of Technology Team B
3. Tenth of November Institute of Technology team A
07-18-2012 04:59 PM
poto2 yang lain di-upload di sini juga donk pak
07-18-2012 07:07 PM
mantaab .. itu Robotnya program nya bisa ngapain aja pak ... kereeeenn ..
07-18-2012 10:03 PM
Alhamdulillah, Selamat dan sukses untuk Tim LabVIEW HMI Teknik ElektronikaPNJ, yang telah berhasil menjadi juara,
Semoga ilmunya bisa dikembangkan dan diaplikasikan Aaamiiiin...........
07-23-2012 10:48 AM
membanggakan!!
dapat sbRIO tambahan nih pak. hehe
08-04-2012 10:48 AM
Thanks temen2. Alhamdulillah, terimakasih sbRIO-nya National Instruments Indonesia.